You are currently viewing Inilah Cara Membuat WhatsApp Business Multiple Admin untuk Kelancaran Bisnis Anda
Ilustrasi Whatsapp Business Multiple Admin

Inilah Cara Membuat WhatsApp Business Multiple Admin untuk Kelancaran Bisnis Anda

WhatsApp menjadi aplikasi chatting yang banyak digunakan oleh masyarakat, baik anak muda ataupun orang tua, tapi tahukah Anda kalau aplikasi ini juga bisa digunakan untuk menjalankan bisnis? Bagaimana cara membuat akun WhatsApp business multiple admin tersebut?

WhatsApp Business

Aplikasi WhatsApp business API memang banyak digunakan oleh pelaku bisnis untuk memudahkan komunikasi dengan customer, pada aplikasi ini, satu nomor bisa dikelola oleh beberapa users atau admins, sehingga proses komunikasi dengan customer bisa berjalan dengan lancar.

Cara Membuat Akun WhatsApp Business Multiple Admin

Membuat akun Facebook Business Manager

Hal pertama yang perlu Anda lakukan sebelum menggunakan WhatsApp business API adalah memiliki akun Facebook Business Manager terlebih dahulu, berikut cara membuat akun Facebook tersebut.

  1. Masuk ke website https://business.facebook.com/overview
  2. Lalu pilih Creat Account yang ada di sudut kanan atas
  3. Setelah itu, Anda akan diminta untuk mengisi beberapa data seperti nama bisnis, nama Anda, dan alamat email kantor, lalu tekan Next
  4. Kemudian isi beberapa detail terkait bisnis yang sedang Anda jalankan, lalu tekan Next
  5. Akun Facebook Business Manager Anda sudah bisa digunakan, Anda perlu melengkapi pengaturan akun tersebut dengan menambah halaman Facebook, menambah akun iklan, dan menambah beberapa orang yang bisa mengurus periklanan dan halaman yang ada di Facebook.

Lakukan verifikasi bisnis

Pada tahap ini, Anda akan diminta untuk melakukan verifikasi terhadap sejumlah data yang menunjukan bahwa bisnis yang Anda jalankan tersebut legal, selain itu ada juga beberapa persyaratan dari pihak WhatsApp yang perlu Anda penuhi.

Persyaratan yang perlu Anda siapkan diantaranya adalah memiliki akun Facebook Business Manager, mengisi data berupa nama perusahaan, industri, website url, dan daerah operasional. Data yang Anda masukan akan ditinjau oleh Facebook, jika sudah memenuhi semua persyaratan maka Anda sudah bisa membuat akun WhatsApp bisnis

Buat akun sekaligus verifikasi WhatsApp bisnis

Tahap selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah membuat akun WhatsApp bisnis dan melakukan verifikasi pada akun tersebut, untuk membuat akun WhatsApp bisnis tersebut, Anda bisa mengikuti beberapa langkah berikut.

  1. Anda perlu masuk terlebih dahulu ke Business Manager, lalu tekan Business Settings yang ada di sebelah kanan atas.
  2. Pilih Accounts, lalu tekan WhatsApp Accounts kemudian tekan Add.
  3. Kemudian pilih Create WhatsApp Accounts, lalu di bagian Account Name Anda perlu mengisi nama bisnis yang akan dijalankan
  4. Selanjutnya, pilih Messaging For, nantinya akan ada dua pilihan yang bisa Anda pilih yakni Your Account jika Anda ingin membuat akun bisnis untuk diri sendiri, atau bisa juga memilih Client’s Account jika Anda memilih membuat akun untuk bisnis Anda, pada tahap ini Anda akan diminta untuk memasukan Business Manager ID yang bisa Anda lihat di Business Manager Settings.
  5. Selanjutnya Anda bisa mengatur akun WhatsApp bisnis tersebut sesuai dengan kebutuhan.

Itulah beberapa tahapan yang perlu Anda lakukan saat akan membuat akun untuk WhatsApp business multiple admin. Gunakan akun WhatsApp ini untuk membantu kelancaran bisnis Anda.

Leave a Reply