Astoria Machine Espresso merupakan alat yang paling banyak direkomendasikan bagi Anda selaku pecinta kopi dan ingin membuat espresso lezat seperti di café. Agar dapat menyajikan secangkir espresso yang lezat tersebut, tentunya terdapat berbagai langkah yang harus dilakukan ketika ingin menggunakan mesin espresso dari Astoria tersebut.
Langkah Menggunakan Astoria Machine Espresso
Berikut ini berbagai langkah mudah yang harus Anda lakukan:
- Membersihkan Portafilter
Kali pertama yang harus Anda lakukan sebelum membuat espresso dengan mesin Astoria adalah membersihkan portafilter terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan portafilter adalah komponen yang penting dari sebuah mesin espresso akibat proses air panas yang nantinya akan dialirkan secara cepat kebagian ground coffee dan selanjutnya mengalir melalui lubang akhir dari portafilter ke dalam sebuah cup.
- Dose Espresso
Sesuai dengan artinya, dose berarti adalah takaran. Dari adanya jumlah takaran inilah yang nantinya akan menentukan jumlah kopi espresso yang ingin Anda sajikan. Bagian dose ini juga akan saling terkait dengan rasio bubuk kopi dan air yang nantinya akan digunakan di dalam membuat espresso.
- Distribute Espresso
Ini adalah salah satu cara yang sering dilakukan di dalam memastikan apakah bubuk kopi telah menyebar merata keseluruh bagian portafilter atau belum. Jadi nantinya diharapkan tidak aka nada bubuk yang padt sebelah dan tentunya akan dapat memastikan setiap bubuk kopi akan menerima air seduhan dengan tekanan dan kecepatan yang sama ketika proses ekstraksi di dalam Astoria Machine Espresso.
- Tamping Espresso
Pada langkah ini adalah proses yang krusial ketika sedang membuat espresso. Hal ini dikarenakan harus adanya pengalaman dari barista agar dapat menentukan tekanan tepat untuk proses tamping suatu bubuk kopi kedalam portafilter. Semakin Anda menggunakan tekanan yang sangat kuat, maka nantinya air seduhan akan lebih lambat ketika diekstraksi dan tentunya bubuk kopi juga akan semakin padat. Sedangkan ketika tekanannya terlalu rendah, maka air seduhan nantinya akan mengalir dengan lebih cepat.
- Ekstraksi Kopi
Pada tahap ini diperlukan waktu yang tergantung dari takaran kopi tersebut. Umumnya akan membutuhkan waktu berkisar antara 30 detik agar dapat menghasilkan 1,5 oz atau 36 gram dari kopi espresso.
5 langkah di dalam membuat espresso tersebut bisa Anda dapatkan dengan Astoria Machine Espresso yang saat ini sedang digemari oleh pecinta kopi.